Jumat, 01 Januari 2010

rokok termahal 23 ribu trilyun

Bagaimana rasanya melihat tagihan kartu kredit bisa mencapai lebih dari US$23.000 triliun hanya karena beli rokok? Mungkin kisah ini baru dialami seorang pria di Amerika Serikat, Josh Muzynski.

Kisah ini berasal saat pria di kota Manchester, negara bagian New Hampshire, itu membeli sebungkus rokok di suatu toko dekat stasiun pengisian bensin. Seperti biasa, dia mengeluarkan kartu kredit untuk membayar keperluannya.

Tak lama kemudian, Josh mengecek jumlah tagihan kartu kredit terakhir dengan laptopnya. Hasilnya, sangat fantastis: $23.148.855.308.184.500, yang berarti 23 quadriliun, 148 triliun, 855 miliar, 308 juta, 184 ribu, 500 dolar. Singkatnya, 23 ribu triliun dolar lebih.

Sambil tak percaya, Josh pun menunjukkan tagihan kartu kreditnya di laman Bank of America kepada kasir penjual rokok. “Pria itu datang lagi dengan laptop-nya sambil menunjukkan jumlah tagihan itu. Saya pun tidak percaya,” kata manajer toko, Debbie Rodriguez, seperti dikutip di laman stasiun televisi WMUR-TV, Rabu 15 Juli 2009 waktu setempat.

Padahal, menurut Rodriguez, dia saat itu hanya mengenakan tagihan 5 dolar ke dalam kartu kredit Visa milik Josh, sesuai dengan harga rokok yang dibeli. Artinya, ini merupakan kesalahan dari bank.

Josh lantas menghabiskan waktu selama dua jam untuk menelpon staf Bank of America untuk mengadukan masalah itu. Pasalnya, dia langsung dikenakan tambahan tagihan US$15. Keesokan harinya, pihak bank meralat jumlah tagihan kartu kredit Josh.

Kepada stasiun televisi WMUR-TV, Bank of America menyatakan bahwa masalah itu sebaiknya ditanyakan kepada Visa sebagai penerbit kartu kredit. Menurut Visa, Rabu 15 Juli 2009, masalah itu akibat “kesalahan pemrograman sementara.”

Menurut laman WMUR-TV, ternyata tidak hanya Josh yang kaget dengan tagihan ajaib itu. Ribuan orang di New Hampshire di waktu yang bersamaan ternyata juga sempat dibom jumlah tagihan puluhan triliun dolar hanya karena membeli barang-barang kecil. (AP/VivaNews)


from → Ruang Berita Suka Suka

sarung tangan michael jackson 4 milliar

Wow, Sarung Tangan Michael Jackson Laku Dilelang Rp 4 Miliar Lebih
2009 November 22
tags: aneh, artikel, berita, berita terbaru, berita terkini, hiburan, hoffman ma, info, informasi, infotaiment, jacko, kaos tangan, kristal, lain-lain, lelang barang jacko, michael jackson, news, pengusaha hongkong, sarung tangan, selebriti, umum, unik
by Ruang Hati


Seorang pengusaha Hongkong Hoffman Ma telah berhasil memenangkan lelang barang kenangan dari almarhum Michael Jackson dalam suatu Auction memorabilia sang Raja Pop dunia tersebut dengan harga $ 350.000.- Setara dengan Rp 3,3 Miliar (sebelum pajak dan komisi). Sarung tangan yang ditaburi dengan kristal Swarowski tersebut dipakai pertama kali dipentaskan oleh sang maestro pada tarian Moonwalk tahun 1983 spesial untuk stasiun TV Motown.
Pembukaan penawaran lelang di Hard Rock Cafe New York tersebut dimulai pada level $ 10.000 langsung melonjak ke level $ 120.000 sampai akhirnya memuncak pada level $ 350.000.- Sebelumnya CEO Julien’s Auctions yang menangani lelang tersebut sudah berharap bahwa sarung tangan itu nantinya bakal laku di atas harga pra penjualan yang bernilai $ 50.000.-


Hoffman Ma, Pengusaha Asal Hongkong ini berhasil memenangkan lelang sarung tangan sebelah kiri Michael Jakson dengan nilai Rp 4 Miliar Lebih, Foto ini diambil seusai lelang ditutup di Hard Rock Cafe Ney York

Harga total yang harus dibayar oleh sang pemenang lelang termasuk dengan pajak dan komisi mencapai angka yang sangat menakjubkan untuk hanya sebuah sapu tangan sebelah kiri sang raja pop tersebut yaitu $ 420.000.- atau sekitar Rp 4 Miliar lebih sungguh fantastis bukan. Bisa kita bayangkan betapa sangat kaya raya sekali pembelinya tersebut (Nisa-Ruanghati)